Dandim 0312/Padang Pimpin Prajurit dan PNS Untuk Menerima Jam Komandan Korem 032/Wirabraja Secara Virtual

    Dandim 0312/Padang Pimpin Prajurit dan PNS Untuk  Menerima Jam Komandan Korem 032/Wirabraja Secara Virtual

    Padang - Dandim 0312/Padang Letkol Inf Jadi, S.I.P pimpin Prajurit dan PNS Kodim 0312/Padang untuk menerima Jam Komandan Korem 032/Wirabraja Brigjen TNI Purmanto secara virtual diruangan Serambi Kehormatan Kodim 0312/Padang, Senin (5/9/2022).

    Terkait dengan situasi yang berkembang saat ini, Danrem 032/Wirabraja Brigjen TNI Purmanto pada jam Komandannya menyampaikan beberapa penekanan kepada seluruh prajurit dan PNS Korem 032/Wirabraja dimanapun berada secara virtual.

    Yang pertama, Komandan Korem Brigjen TNI Purmanto mengajak untuk menggunakan rantai komando sebagai sarana konsultasi bagi prajurit supaya permasalahan yang perlu didiskusikan dapat diselesaikan dan tidak mengambil jalan pintas yang salah untuk mengambil keputusan.

    Yang kedua, didalam kehidupan tidak ada yang mulus, pasti ada dinamika, apapun pangkat kita pasti ada permasalahan, jangan malu untuk berdiskusi, silakan sampaikan permasalahan secara hirarki disatuan, sehingga apa pun bentuk permasalahan bisa diselesaikan.

    Yang ketiga, kalau ada permasalahan jangan kedepankan tindakan emosional, jangan ambil tindakan yang dapat merugikan diri kita sendiri, laporkan permasalahan tersebut agar bisa diselesaikan dengan baik serta jangan selesaikan dengan main hakim sediri.

    Yang keempat, hindari godaan beristri sirih sehingga menimbulkan masalah susilah, yang bisa mencegah adalah diri kita sendiri dan jangan nodai kehidupan rumah tangga dengan ulah kita sendiri, mari kita berbenah diri demi masa depan keluarga yang bahagia.

    Yang kelima, dalam kehidupan sehari-hari jadilah manusia yang berkwalitas, dengan penampilan yang tidak harus mewah tetapi terurus, pelaksanaan pembinaan bukan merupakan siksaan, serta ajari anak-anak kita untuk hidup sederhana sesuai dengan kemampuan dan mempunyai misi masa depan.

    Yang keenam, untuk kegiatan program Pemberdayaan Prajurit dan Masyarakat Produktif adalah wujud nyata dikehidupan prajurit wirabraja, ini adalah kegiatan yang positif, Danrem bangga dengan ini karena ini sudah dilakukan, jangan jadikan ini hanya untuk sekedar laporan, karena pimpinan tidak bisa memberikan kesejahteraan prajurit dengan materi.

    Yang ketujuh, siapkan anak untuk bisa menraih cita-citanya, cari kelemahan anak untuk bisa diperbaiki sehingga anak kita mampu untuk bersaing, memang tidak mudah tetapi demi anak supaya mendapatkan potensi dirinya sendiri.

    Yang kedelapan, terkait penggunaan Media Sosial (Medsos), Danrem 032/Wirabraja juga mengingatkan untuk selalu bijak dalam menggunakan Media Sosial, dan jangan beranggapan kita adalah yang benar serta jangan memperuncing permasalaha yang ada di media sosial.

    Yang terahir, bagi remaja pandai-pandailah mencari pasangan hidup untuk menjadi Persit dan tanggung jawab dengan apa yang sudah dipilih. (Wirzalcan) 

    kota padang
    wirzalcan

    wirzalcan

    Artikel Sebelumnya

    Mahasiswa UNP Latih Karang Taruna Jadi Penggerak...

    Artikel Berikutnya

    Dandim 0312/Padang, Jadilah Manusia Produktif...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Indonesia Emas, Mimpi Indah atau Nyata? Saatnya Tiga Kementerian Mulai Kolaborasi!

    Ikuti Kami